Para pedagang yang juga berpakaian jadul saat disambangi ibu Yuli Samanhudi A.
Mengisi peringatan hari jadi ke-109 tahun 2015, Pemerintah Kota Blitar menghimbau seluruh elemen masyarakat mulai PNS, pelajar maupun PK5 menggunakan pakaian Jadul. Pemakaian pakaian tempo dulu bagi karyawan-karyawati dilingkup Pemkot dan para pelajar ditingkat SD hingga SMA sederajat mulai tanggal 01 hingga 07 April. Sementara Karyawan Perhotelan, BUMN, BUMD dan Pedagang di pasar tradisional selama empat hari mulai 01 April 2015.Muriah selaku pedagang di pasar legi mengaku sudah mendapatkan pemberitahuan sejak beberapa hari yang lalu agar memakai busana Jadul selama empat hari. Menurut penjual jajanan tradisional itu, meskipun merasa kegerahan karena tidak terbiasa memakai pakaian Jadul, namun pihaknya mengaku taat terhadap peraturan. Sehingga tetap menggunakannya meskipun harus merogoh kocek tambahan untuk membeli sepasang pakaian Jadul baru.
Sementara itu Emi pedagang es pleret di Jalan Semeru utara alun-alun Kota Blitar dikonfirmasi disela-sela aktifitasnya mengatakan bahwa meskipun secara langsung tidak menerima instruksi dari pemerintah, namun pihaknya bersama PK5 lain berinisiatif untuk ikut berpartisipasi memperingati hari jadi Kota Blitar. Dengan memakai pakaian Jadul dalam berdagang tepatnya pada tanggal 01 April. Menurutnya memakai pakaian zaman dulu tidak menganggu aktifitas dagangannya, bahkan pihaknya merasa senang. Dan berencana menggunakan pakaian itu kembali selama 7 hari bertepatan dengan pelaksanaan Bazaar Blitar Jadul mulai tanggal 15 April mendatang. pokoknya, di bulan April ini Blitar akan terasa jadul. seru kan? (ram)
salam kentongan
thok-thok
tolong di coment dan share ya..
0 komentar:
Posting Komentar