26.9.14

KIM Kentongan Lolos Seleksi Administrasi LCCK Tingkat Bakorwil




 Setelah meraih juara I dalam Lomba Cerdik Cermat Komunikatif (LCCK) bagi KIM tingkat Kota Blitar, KIM “Kentongan” Kelurahan Klampok Sananwetan berhak maju untuk mewakili Kota Blitar dalam LCCK tingkat Bakorwil Madiun. Lomba diawali dengan seleksi administrasi yang berlangsung di Kantor Bakorwil Madiun, Selasa (23/9). Dari hasil seleksi administrasi itu, wakil Kota Blitar masuk empat KIM Kabupaten/Kota yang dinyatakan lolos seleksi administrasi sehingga berhak mengikuti babak final LCCK KIM tingkat Bakorwil Madiun yang akan berlangsung bulan Oktober 2014 mendatang.

Hal ini disampaikan Mujianto, S.Sos, M.Si, Kepala Bidang Kominfo Dinas Kominparda Kota Blitar. Menurutnya, dalam seleksi administrasi LCCK tingkat Bakorwil diikuti sekitar 12 daerah kabupaten/kota se Bakorwil Madiun. Dalam tahapan seleksi administrasi itu dilihat dari buku-buku KIM, produk hasil yang dilakukan KIM dan penilaian sisi blok website yang dimiliki. Setidaknya ada tiga tim penilai, baik bidang kelengkapan administrasi, bidang tehnologi informasi dan bidang produk unggulan.

KIM “Kentongan” terpilih masuk 4 besar bersama KIM wakil dari Kabupaten Blitar, Ponorogo, Nganjuk. Bahkan dari empat daerah itu, KIM Kentongan menempati posisi pertama. Diharapkan, dalam final LCCK tingkat Bakorwil yang akan berlangsung di Nganjuk nanti bisa berkompetisi dan mampu menunjukkan prestasinya dan bisa menjadi wakil Bakorwil Madiun menuju ke Pekan KIM tingkat Propinsi Jawa Timur yang akan berlangsung tahun 2015 mendatang.

Mujianto menambahkan, sebagai pembina KIM Kota Blitar, diantara langkah-langkah yang akan dilakukan yaitu membekali KIM “Kentongan“ sesuai dengan materi yang dilombakan dengan melibatkan SKPD terkait, seperti Bagian Humas, Dinas Koperasi dan UKM, Disperindag, Kecamatan dan Kelurahan. Dalam lomba ini ada sekitar 13 poin yang tidak lepas dari SKPD sesuai materinya, termasuk pembinaan mental. Hal ini mengingat dalam final nanti akan tampil dihadapan publik bahkan ditayangkan di media televisi.

KIM “Kentongan“ dari Kelurahan Klampok Kecamatan Sananwetan binaan Dinas Kominparda Kota Blitar ini diketuai Roma Hudi Fitrianto, Sekretaris Gunawan dan Bidang Pengelolaan Informasi yaitu Aji Erwanto. (der)

Tulisan asli dapat di lihat di sini.
salam kentongan
tho-thok
/span>

0 komentar:

Posting Komentar