18.11.20

TUGAS PENGAWAS PILKADA kali Ini Berat, begini kata Camat-Pelantikan PTPS

 TUGAS PENGAWAS PILKADA kali Ini Berat, begini kata Camat-Pelantikan PTPS

Camat Sananwetan mengatakan, Panwaslu di tingkat TPS merupakan ujung tombak pengawasan pelaksanaan Pemilihan kepala daerah. Dimana tugas mereka kali ini lebih berat dari pemilu yang sebelumnya. Pemilu sebelumnya, pengawas bertugas mengawasi kegiatan focus pada tahapan pemilu, namun pada pemilu kali ini, pengawas juga di hadapkan dengan pengawasan pelaksanaan protocol kesehatan saat melakukan proses tahapan pemilu.

Ketua panwas pemilu kecamatan juga menyampaikan, pengawas Pemilu di semua jajaran,  harus bersikap tidak diskriminatif dalam menjalankan tugas dan wewenangnya. Dalam waktu dekat, Pemilu akan memasuki tahapan puncak kegiatan yaitu pemungutan dan penghitungan surat suara. Menuju proses kesana, masih banyak aturan yang belum tertuang secara jelas bagaimana pelaksanaan ini akan dilakukan. Mengingat, hingga video ini di terbitkan, payung hukum untuk penyelenggara pemilu yakni Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) yang mengatur tentang pemungutan dan penghitungan suara belum juga di terbitkan. 

Secara umum, Panwaslu tingkat TPS bertugas mengawasi tahapan penyelenggaraan pemilihan di tingkat TPS, pelaksanaan kampanye menjelang hari H, perlengkapan pemilihan dan pendistribusiannya, pelaksanaan pemungutan suara dan proses penghitungan suara di setiap TPS, pengumuman hasil penghitungan suara di setiap TPS, pengumuman hasil penghitungan suara dari TPS yang ditempelkan di sekretariat PPS, penyampaian surat suara dari TPS sampai ke PPS, dan pelaksanaan penghitungan dan pemungutan suara ulang, pemilihan lanjutan, dan pemilihan susulan. Dengan catatan tetap memperhatikan proses pelaksanaan tetap pada protocol kesehatan.

Pengawas secara umum juga bertugas dan wajib menerima laporan dugaan pelanggaran terhadap tahapan penyelenggaraan pemilihan yang dilakukan oleh penyelenggara pemilihan atau peserta Pemilu, dan meneruskan temuan dan laporan dugaan pelanggaran terhadap tahapan penyelenggaraan pemilihan. 


kamera : redmi note 9 pro

lokasi : kantor kecamatan sananwetan

acara : pelantikan pengawas tempat pemungutan suara

/span>

0 komentar:

Posting Komentar